Petugas menurunkan APK Caleg di Jember (foto: faktualnews.co)
Hingga H-1 pemungutan suara, Bawaslu Kabupaten Jember sudah menurunkan ribuan Alat Peraga Kampanye peserta pemilu. Bawaslu menargetkan hari ini sebelum jam 24.00 seluruh APK sudah bisa diturunkan seluruhnya.
Menurut Ketua Bawaslu Jember Imam Thobrony Pusaka, pihaknya sudah memerintahkan kepada Panwascam, untuk terus berkoordinasi dengan Satpol PP dalam rangka melakukan oengecekan ulang keberadaan APK di wilayah masing-masing. Jika masih ditemukan diperintahkan untuk langsung diturunkan.
Sejauh ini Thobrony mengklain sudah menurunkan banyak APK. Meski tidak bisa merinci jumlah pastinya, Thobrony memastikan jumlah APK yang sudah diturunkan mencapai ribuan.
Menurut Thobrony, Panwascam sudah mulai melakukan penurunan APK sejak hari minggu lalu, yakni ketika memasuki hari tenang. Tidak semua APK diturunkan oleh Bawaslu, tetapi banyak juga di antaranya yang diturunkan sendiri oleh tim masing-masing peserta pemilu.
(419 views)