Gus Syef Angkat Bicara Terkait Alasan Mundurnya Dari Partai Nasdem

Mantan ketua dewan pertimbangan DPD Nasdem Jember KH. Ayyub Syaiful Rizal atau Gus Syef, akhirnya angkat bicara terkait alasan mundurnya dari pengurus DPD Nasdem. Gus Syef mundur karena selama di Nasdem justru mempersempit hubungan emosionalnya dengan berbagai elemen masyarakat.

Kepada sejumlah wartawan Gus Syef menjelaskan, sebelumnya banyak tokoh politik dan tokoh masyarakat menjalin hubungan emosional dengannya. Namun setelah berhasil mengusung pasangan Faida-Muqit menjadi bupati dan wakil bupati melalui partai Nasdem, hubungan emosional dirinya dengan berbagai tokoh yang selama ini dijalin justru mengalami masalah.

Agar hubungan emosional dirinya dengan berbagai kalangan tidak semakin memburuk, maka Gus Syef memutuskan untuk keluar dari kepengurusan dan keanggotaan partai Nasdem. Dengan kondisi ini Gus Syef berharap hubungannya dengan sejumlah elemen masyarakat bisa kembali membaik.

Diberitakan sebelumnya Gus Syef menilai selama satu tahun kepemimpinan Faida-Muqit, pemerintahan di Jember justru mengalami kemunduran. Jangankan merealisasikan 22 janji kerjanya kepada masyarakat, persoalan APBD saja tidak bisa berjalan dengan baik.

(834 views)