Harga Cabe Dipasaran Melonjak 2 Kali Lipat

Beberapa hari terakhir harga cabe di pasaran mengalami kenaikan hingga
2 kali lipat dibanding biasanya. tingginya harga cabe ini diperkirakan
akan terus berlangsung hingga akhir tahun.
Ketua Koperasi Holtikultura Lestari Wuluhan Edi Suryanto menjelaskan,
sejak beberapa hari terkahir harga cabe mengalami kenaikan yang
signifikan, akibat stock di pasaran sudah mulai menipis.
Cabe rawit yang sebelumnya seharga 5 ribu rupiah per kilogram, saat
ini naik menjadi 11 ribu rupiah perkilogram. cabe merah besar dari 9
ribu rupiah menjadi 18 ribu rupiah per kilogram. bahkan untuk cabe
rawit hijau yang biasanya hanya 7 ribu rupiah, saat ini mencapai 15
ribu rupiah per kilogram.
Edi memperkirakan, tingginya harga cabe ini akan terus berlangsung
hi8ngga akhir tahun. sebab saat ini banyak lahan petani yang mulai
beralih dari tanaman padi ke palawija. sehingga di perkirakan awal
tahun depan stock cabe di jember kembali melimpah.
Meski stock cabe melimpah, edi memperkirakan harga di pasaran tidak
akan terjalu jatuh. sebab selain untuk memenuhi kebutuhan masyarakat,
komoditas cabe jember akan dikirim untuk memenuhi kebutuhan industri.
Tahun ini lanjut edi, kabupaten jember harus memasok cabe untuk
industri sebanyak 2 ribu ton, meningkat drastis dari tahun sebelumnya
yang hanya sekitar 700 ton. atas kemampuan produksi petani inilah,
kabupaten jember kembali mendapat kontrak dari pt. Heinz abc hingga 4
tahun kedepan

(834 views)