Selama libur Lebaran Tingkat Hunian Hotel Di Jember Mencapai 80 Persen

Libur lebaran beberapa waktu lalu membawa berkah tersendiri bagi pengelola hotel di kabupaten Jember. Berdasarkan data PHRI, selama libur lebaran tingkat hunian hotel di Jember rata-rata mencapai 80 persen.

Ketua PHRI Jember Teguh Suprajitno menjelaskan, jika dilihat dari data PHRI memang selama sepekan libur lebaran kemarin, tingkat hunian hotel terjadi kenaikan signifikan. Jika di hari biasa tingkat hunian hotel hanya diangka 20 persen, lebaran kemarin naik 60 persen hingga menjadi 70 sampai 80 persen.

Dengan terjadinya peningkatan hunian seperti ini menurut Teguh, dapat mempercepat perputaran ekonomi di kabupaten Jember. apalagi jika kemudian angka hunian seperti ini tidak hanya terjadi selama libur lebaran, tetapi juga bisa terjadi di hari-hari biasa. Hal ini bisa saja terjadi jika diimbangi dengan kebijakan pemerintah untuk meningkatkan kunjungan wisata.

Meski demikian lanjut Teguh, kenaikan tingkat hunian hotel justru berbanding terbalik dengan restauran yang justru mengalami penurunan. Teguh menduga hal ini terjadi karena memang banyak pengelola restaurant sengaja meliburkan diri, karena mereka berjualan nonstop selama ramadhan.

(362 views)