Calon Anggota Legislatif terpilih mulai DPRD Kabupaten, Provinsi hingga DPR RI lintas partai, sepakat duduk bersama dan berjuang di tingkatan masing-masing untuk Jember lebih baik, tanpa melihat warna partai.
Seperti diungkapkan Anggota DPR RI terpilih dari Partai Nardem Charles Meikiansyah, yang menyampaikan terima kasih kepada masyarakat dan Caleg terpilih dari Partai Nasdem dan Gerindra, yang bersedia hadir dalam buka bersama di Ponpes Al Qodiri.
Dalam pertemuan tersebut menurut Charles, seluruhnya sepakat pilihan politik dalam Pilpres dan partai boleh saja berbeda, tetapi jika berbicara Jember kedepan semua wakil rakyat harus bersama-sama. Hal ini menurut Charles harus dilakukan oleh wakil rakyat terpilih, sebagai bentuk tanggung jawab kepada masyarakat Jember yang sudah menitipkan suaranya.
Bahkan lanjut Charles, forum diskusi wakil rakyat lintas partai ini akan dilakukan rutin setiap bulan, dengan menghadirkan seluruh pihak terkait. Mestinya siapapun yang diundang hadir dalam forum tersebut, jika memang benar-benar cinta kepada Kabupaten Jember.
Charles menilai forum diskusi tersebut perlu membuka seluruh data baik dari BPS, Bank Indonesia maupun lembaga lainnya sebagai bahan evaluasi. Apakah Jember saat ini sudah cukup baik sehingga kepemimpinan saat ini layak dipertahankan, atau perlu dimunculkan tokoh lain yang dinilai bisa membawa Jember jauh lebih baik.
(665 views)