Kabupaten Jember Dikepung Banjir dan Tanah Longsor

5 Dusun di Desa Ajung, Glagahwero, dan Desa Kalisat Kecamatan Kalisat, Selasa malam diterjang banjir dan tanah longsor. Akibat peristiwa ini 4 rumah warga ambruk, serta akses jalan dari kalisat ke Bondowoso terganggu.

Kapolsek Kalisat AKP Sukari menceritakan, hujan deras yang mengguyur Kecamatan Kalisat menyebabkan sejumlah sungai meluap, menggenangi Jalan Raya di Desa Kalisat dan Glagahwero setinggi 50 Centimeter. Akibat kejadian ini, sejumlah kendaraan yang melintas di sekitar TKP mogok.

Selain Banjir hujan juga mengakibatkan tanah longsor di 4 titik, yakni di Desa Ajung dan Kalisat. Beruntung saat longsor terjadi, para korban berhasil menyelamatkan diri. Meski demikian akses jalan yang menghubungkan Kecamatan Kalisat dengan Kecamatan Maesan Bondowoso sempat terganggu.

Sementara Kapala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Jember Heru Widagdo menjelaskan, selain di Kecamatan Kalisat, bencana longsor juga terjadi di jalur Gumitir Kecamatan Silo. Sedangkan banjir genangan juga terjadi di Kecamatan Sumberbaru, Tempurejo, Jenggawah, dan Mayang.

BPBD lanjut Heru, sempat mengalami kesulitan saat akan melakukan proses evakuasi, karena keterbatasan alat bantu. Karena itu BPBD bekerjasama dengan PU Binamarga, untuk mendatangkan alat berat. Heru memastikan hari ini akses jalan yang tertimbun longsor dapat kembali normal.

(872 views)