Supir Angkutan Pedesaaan Nguluruk Dewan

Sejumlah supir angkutan pedesaan dan tukang becak rabu siang mendatangi komisi c dprd jember, mereka mengeluhkan keberadaan becak motor atau bentor serta munculnya sejumlah angkutan tidak berijin.

 

Menurut supir angkutan pedesaan atau angdes jurusan kencong aliyas fiyan wahyudi sejak munculnya bentor serta angkutan tidak berijin omset dari para supir angdes turun drastis,  penurunan itu sangat besar hingga lima puluh persen.

 

Padahal lanjut wahyudi setiap harinya para supir masih dibebani dengan setoran kepada pemilik angkutan sehingga upah yang bisa dibawa pulang sangat minim, jadi untuk kebutuhan makan saja sudah tidak cukup.

 

Untuk itu kata wahyudi pihaknya berharap kepada pihak terkait seperti dinas perhubungan serta satlantas polres jember untuk mengambil tindakan tegas terkait persoalan tersebut.

 

Sementara itu wakil ketua komisi c dprd jember anang murwanto akan menindaklanjuti keluhan para supir angkutan dan tukang becak tersebut, jadi kata dia komisi c akan mengundang seluruh pihak untuk membahas persoalan itu dengan utuh.

(1.203 views)
Tag: