Album “Merekam Jejak” merupakan full album ke 5 dan merupakan album perdana Rocket Rockers dengan formasi terbaru yaitu Aska (Guitar/Vocals), Bisma (Bass), Ozom (Drum) dan Lowp (Guitar). Rocket Rockers mengambil tema “90s” baik secara tampilan fisik album maupun secara musik pada lagu lagu di album ini. Sedangkan lirik-lirik dalam album ini secara general bercerita tentang kehidupan remaja yang penuh dengan kejutan dan sangat dinamis seperti kisah pertemanan, kepekaan isu sosial hingga urusan asmara.
Album ini berisi 9 lagu dengan single pertama berjudul “Mimpi Menjadi Sarjana” . Sebuah lagu yang berceritakan tentang keluh kesah dan sikap optimisme seseorang dalam mengejar cita citanya dan seluruh rintangan yang dilalui untuk menjadi seorang sarjana dibalut dengan alunan musik yang ear catchy dan membangkitkan semangat bagi orang yang mendengarkan nya.
Pada album ini pula terdapat satu lagu hasil kolaborasi antara Rocket Rockers dan Alone At Last berjudul “Awal Dari Cerita” dimana lagu tersebut adapula di album terbaru Alone At Last tetapi dengan aransemen yang berbeda. Vokalis dari Alone At Last “Yas” ikut menyumbangkan suaranya di lagu “Awal Dari Cerita” versi Rocket Rockers.
(2.239 views)