Mulai hari ini PT Kereta Api Indonesia Daops 9 Jember, secara resmi membuka pemesanan tiket kereta api angkutan lebaran. sedikitnya 5 ribu tiket disediakan setiap harinya, baik di loket stasiun kereta api dan gerai-gerai yang melayani penjualan tiket secara online.
Pejabat yang mewakili tugas Kadaops 9 Jember Kunto Wahyudi menjelaskan, sesuai progam kerja pt. Kai daops 9 jember, seluruh pengguna jasa angkutan kereta api di wilayah kerjanya bisa melakukan pemesanan tiket angkutan ;lebaran, mulai h-90. sehingga tepat tanggal 28 april 2014, pt. Kai daops 9 jember membuka layanan pemesanan tiket angkutan lebaran.
Sebagai bentuk upaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat pengguna jasa angkutan kereta api lanjut kunto, pihaknya setiap hari menyiapkan 5 ribu tiket untuk semua kelas dan jurusan. pemesanan tiket bisa dilakukan langsung di loket stasiun kereta api, gerai minimarket berjaringan dan pemesanan tiket online.
Ketika ditanya mengenai gerbng tambahan kunto menjelaskan, sejauh ini pihaknya tidak memiliki rencana penambahan gerbong penumpang. sebab berapapun gerbong yang disediakan, biasanya setiap lebaran selalu habis terjual. sehingga yang menjadi pertimbangan utama hanyanyah kemampuan lokomotif.
Mengenai tarif kunto memastikan tidak ada kenaikan tarif khusunya untuk kereta api kelas ekonomi. sedangkan untuk kereta api komersial kelas bisnis dan eksekutif, pihaknya akan menerapkan tarif batas atas.
(939 views)