Partai Kedaulatan Bangsa Indonesia Baru (PKBIB), akan mendekati seluruh kyai baik yang di klaim kyai PKB maupun PPP, meski mereka tidak akan diajak masuk dalam struktural PKBIB. demikian disampaikan ketua DPC PKBIB Jember Abdul Hadi.
Menurut hadi, ketika dalam rapat kerja pkbib di jakarta beberapa waktu lalu, ketua umum yenny wahid berpesan, agar seluruh pengurus pkbib di daerah, juga mendekati semua pemeluk agama lain. karena sesuai AD ART partai, pkbib bukan partai berbasis agama, tetapi partai nasional yang agamis.
Karena itu pula, pkbib akan mendekati seluruh kyai baik yang diklaim kyai pkb maupun PPP, untuk dimintai saran dan masukannya, agar pkbib bisa tetap memperjuangkan kepentingan rakyat. meski dalam pelaksanaannya para kyai tersebut tidak masuk dalam jajaran struktural.
Lebih jauh hadi menjelaskan, tidak melibatkan kyai dalam struktural, bukan berarti pkbib tidak membutuhkan kyai. tetapi kyai akan diberi tempat yang lebih terhormat, yakni di jajaran dewan penasehat. kyai dari partai politik manapun dipersilahkan memberikan masukan dan saran, termasuk tokoh agama dari manapun agar pkbib berjalan sesuai dengan harapan rakyat.
(3.440 views)