Partai Demokrat Belum Urus Pencairan Dana Banpol

Hingga satu bulan berjalan, DPC Partai Demokrat Jember belum juga mengurus persyaratan pencairan dana bantuan partai politik. Dari 11 parpol yang memiliki kursi di DPRD Jember, hanya partai demokrat yang belum mengajukan persyaratan apapun.

Ketua KPU Kabupaten Jember Ketty Tri Setyorini menjelaskan, pemberitahuan tentang pencairan dana banpol sudah dilakukan sejak sebulan lalu. Sehari pasca pemberitahuan, parpol pemilik kursi di DPRD berbondong-bondong mengurus salah satu persyaratan ke KPU Kabupaten Jember. Sebab memang salah satu persyatan untuk pencairan banpol, adanya keterangan autentifikasi perolehan suara dari KPU.

Selama ini dana banpol selalu di tunggu-tunggu oleh partai politik. Terbukti ketika pencairan banpol diumumkan, partai berbondong-bondong mengurus persyartan ke KPU. Tetapi anehnya, hingga satu bulan berjalan hanya Partai Demokrat yang sama sekali belum mengurus persyaratan ke KPU Kabupaten Jember.

Lebih jauh Ketty menerangkan, nilai banpol yang akan diberikan kepada partai politik diperhitungkan sesuai dengan perolehan suara saat pemilu lalu. Dalam peraturan menteri sudah ada rumus nilai bantuan persuara, dengan diperhitungan jumlah inflasi suara dan golput. Untuk Kabupaten Jember, persuara akan diberikan bantuan senilai Rp 772. Sehingga untuk Partai Demokrat dengan perolehan suara 78 ribu, akan mendapatkan bantuan senilai Rp 60 Juta lebih.

Sementara Ketua DPC Demokrat Saptono Yusuf ketika dikonfirmasi mengatakan, dirinya terlambat mengurus pencairan banpol karena masih terkendala urusan internal partai. Seperti diketahui, DPC Demokrat Jember baru saja menggelar muscab, dan SK pengurus baru saja diterima.

Saat ini lanjut Saptono, dirinya masih mengurus legalisir SK Kepengurusan DPC Demokrat Jember kepada DPP Demokrat, karena sk kepengurusan juga merupakan salah satu syarat dalam pencairan banpol.

(829 views)
Tag: