Tambang Belum Menguntungkan Pemkab Jember

Keberadaan sejumlah tambang ternyata belum mampu memberikan keuntungan yang signifikan bagi Pemkab Jember. Dalam setahun, tambang hanya memberikan pemasukan sebesar 116 juta rupiah. Sebab sebagian besar tambang di jember merupakan tambang rakyat yang sama sekali tidak mengantongi ijin.

Kepala Dinas Pendapatan Daerah Jember Suprapto menjelaskan, selama ini kita melihat banyak sekali penambangan gumuk di jember. Potensi memang sangat besar, tetapi dispenda tidak bisa menarik retribusi dari kegiatan tersebut. Sebab mereka merupakan tambang rakyat yang tidak mengantongi ijin. Jika dipaksakan menarik ijin, sama artinya dispenda melegalkan kegiatan mereka.

Persoalan perijinan lanjut Suprapto, bukan saja merupakan kesalahan disperindag. Karena para penambang juga tidak bisa dengan mudah mendapatkan ijin. Banyak prosedur yang harus mereka lalui, sehingga tidak mungkin tambang rakyat bisa mendapatkan ijin penambangan secara legal.

Sementara Anggota Komisi C DPRD Jember Mohammad Masrur menilai, perlu segera dilakukan pemetaan ulang terhadap para penambang. Sebab dari 22 penambang yang terdaftar di disperindag, selama ini hanya 12 penambang yang memberikan kontribusi pada pendapatan daerah. Tanpa diawali dengan pemetaan yang jelas, Masrur pesimis upaya pemkab meningkatkan PAD dari sektor tambang bisa dilakukan.

(1.047 views)
Tag: