Cody Simpson feat. T-Pain (Single / Atlantic) – So Listen

Setelah merilis dua buah EP, akhirnya Cody Simpson pun akan merilis album studio pertamanya. Sesuai dengan usianya yang semakin dewasa, Cody tampaknya mulai berniat untuk meninggalkan imej abege manis dan membidik pasar yang lebih dewasa. Ini dapat terlihat dari single So Listen ini. Dengan pengaruh dubstep yang dipadu RnB yang cukup kental, So Listen merupakan sebuah elektro-pop midtempo yang cukup intens dan beratmosfir cukup gelap. Kehadiran rapper T-Pain mempertegas kesan tersebut. Hasilnya, Cody kini terdengar edgy dan matang. Bahkan vokalnya mulai mengalami perubahan yang cukup signifikan. Di beberapa bagian agak sedikit mengingatkan Mike Posner malah. Namun So Listen masih lumayan kental dengan ciri khas Cody sehingga tidak akan terlalu membuat pangling para penggemarnya, meski kini auto-tunes pun mulai diberi porsi yang cukup dominan. Menarik sekali menyimak perkembangan seorang Cody Simpson. Single dirilis pada tanggal 13 Maret.(creativedisc.com)

(2.069 views)
Tag: