Dispenduk Jamin Pengurusan KK Dan KTP Sehari Jadi

Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Jember menjamin tidak ada istilah pelayanan KTP kilat dan lambat. Masyarakat diharapkan tidak percaya janji oknum calo yang mengatakan bisa membantu mengurus secara cepat dengan imbalan sejumlah uang. Demikian pernyataan Plt Kepala Dispenduk Isman Sutomo dalam hearing bersama Komisi A DPRD Jember, Kamis siang.

Isman mengakui sebelumnya banyak keluahan dari masyarakat baik secara langsung maupun melalui anggota dewan, tentang mahalnya biaya pengurusan KTP dan KK. Sejak dirinya diberi tugas menjabat sebagai Plt Kepala Dispenduk, Isman mencoba melakukan pembenahan di internal.

Isman menjamin saat ini untuk Pengurusan KK Dan KTP di Dispenduk bisa satu hari jadi, asal persyaratannya sudah lengkap. Mengenai biaya sesuai perda hanya dikenai 10 ribu rupiah baik untuk pengurusan KTP maupun KK. Bahkan jika ada warga dari keluarga kurang mampu, bisa digratiskan dengan catatan membawa surat keterangan dari kepala desa setempat.

Lebih jauh Isman menerangkan, perbaikan pelayanan di dispenduk ini dilakukan untuk menumbuhkan tingkat kesadaran masyarakat. Sebab sampai saat ini baru 40 persen masyarakat jember yang sudah mengurus KK dan KTP. Padahal paling lambat Desember mendatang validasi data kependudukan sudah harus selesai, karena awal februari progam E-KTP sudah harus dijalankan. Sedangkan Dispenduk bisa memproses pembuatan E-KTP berdasarkan KK Nasional.

 

(1.356 views)
Tag: