40 Hektar Lahan Pertanian Rawan Terendam Luapan Air Laut

Sedikitnya 40 hektar Lahan Pertanian di kawasan Kencong menjadi langganan tergenang air laut. Biasanya banjir genangan ini terjadi di Bulan Desember ketika curah hujan mulai tinggi. Akibatnya, proses persarian pada tanaman padi bisa terganggu.

Kepala Bidang Produksi Tanaman Pangan Dinas Pertanian Jember Abdul Halim menjelaskan, saat ini pihaknya sedang melakukan kerjasama dengan dinas pengairan, untuk melakukan pengerukan terhadap sungai yang mengalami pendangkalan.

Selain itu Dinas Pertanian juga meminta kepada petani di daerah Paseban, untuk melakukan penanaman lebih awal. Sehingga ketika curah hujan tinggi, padi sudah cukup tinggi. Jika dalam wktu seminggu saja air laut menggenangi persawahan, proses persarian akan terganggu. Tahun lalu, produksi padi di kawasan paseban mengalami penurunan hingga 25 persen gara-gara genangan air laut ini.

Sementara Plt Kabid Operasi Dan Pemeliharaan Dinas Pengairan Jasmono mengatakan, pihaknya sudah melakukan pengerusan dan pembersihan sampai di Daerah Aliran Sungai (DAS). Yang menjadi target utama Daerah Rambipuji, Tanggul, Semboro, Sidomekar, Klompangan dan Karang Anyar. Dinas pengairan menyiapkan exavator dan dump truk masing-masing satu unit.

(1.185 views)
Tag: