Untuk meningkatkan mutu pendidikan 24 orang siswa dan guru SMK berprestasi di kabupaten Jember, awal Januari 2010 mendatang akan dikirim belajar di Vancouver Canada selama satu setengah bulan dengan biaya dari pemerintah Canada.
Tetapi untuk bisa mengikuti progam ini pemerintah Canada meminta dana sharing sebesar 6 juta rupiah per orang, sebagai bukti kesungguhan peserta progam belajar di Canada. Dana sebesar itu menurut Ahmad sebenarnya tidak seberapa dibanding dana yang harus dikeluarkan pemerintah Canada untuk akomodasi dan biaya hidup pelajar asal Jember selama disana.
Menurut Ahmad karena dinas pendidikan tidak ada anggaran untuk progam ini, kesempatan tersebut ditawarkan kepada wali murid dan pihak sekolah. Dan ternyata baik sekolah maupun wali murid antusias dan menyatakan siap membayar dana sharing tersebut. Bahkan untuk menunjukkan keseriusannya, bulan November mendatang walikota Vancover akan berkunjung langsung ke Jember melihat sistem pendidikan di Jember.
Lebih jauh Ahmad menerangkan, dari 24 orang siswa dan guru yang akan dikirim tidak seluruhnya melalui sistem seleksi. Tetapi atas permintaan pemerintah Canada ada beberapa diantara siswa dan guru yang ditunjuk langsung oleh pemerintah Canada tanpa melalui tes. Dan bagi siswa yang ditunjuk oleh pemerintah Canada, sega;a sesuatunya termasuk persiapan menjelang keberangkatan seperti peningkatan kemampuan bahasa akan dipersiapkan dan dibimbing langsung oleh pemerintah Canada.
(1.005 views)