Dua Bulan Penyidikan Kasus Dugaan Korupsi Honor Pemakamam, Polisi Belum Tetapkan Tersangka

Meski kasus dugaan penyelewengan honor pemakaman covid-19, sudah dinaikkan dari penyelidikan ke penyidikan sejak awal September lalu, hingga saat ini belum satu orangpun yang ditetapkan tersangka. Saat ini polisi melakukan penyidikan yang mengarah kepada dugaan pemotongan honor petugas pemakaman jenazah covid-19.

Kasatreskrim Polres Jember, AKP Komang Yogi Arya Wiguna mengatkan, sejauh ini pihaknya masih tetap melakukan penyidikan terkait dugaan penyelewengan honor pemakaman. Penyidik juga sudah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi dan pengumpulan data sementara.

Berdasarkan perkembangan penyidikan sementara, diduga ada pemotongan honor petugas pemakaman jenazah covid-19. Komang belum bisa menyampaikan siapa saja yang berpo siapa yang berpotensi ditetapkan tersangka, karena hingga saat ini masih proses penyidikan.

Yang pasti lanjut Komang, penyidik masih menunggu hasil dari ahli dan perhitungan dari BPKP, oleh karena itu hingga saat ini masih belum ada penetapan tersangka.

Sebelumnya, Polres Jember sudah memanggil sejumlah saksi dan melakukan penggeledahan di kantor bpbd, terkait dugaan kasus korupsi anggaran pemakaman jenazah covid 19.

(369 views)