Polsek Mayang Fasilitasi Vaksin Puluhan Lansia Pekerja Gudang Tembakau

Polsek Mayang dan Urusan Kesehatan Polres Jember, Selasa pagi melakukan vaksinasi terhadap 35 orang lanjut usia di tempat mereka berkerja di gundang tembakau.

Kapolsek Mayang Iptu Bejul Nasution menjelaskan, vaksinasi terhadap pekerja di gudang tembakau ini merupakan upaya mencegah penyebaran covid-19 selain menaati protokol kesehatan. Dari 37 pekerja yang dilakukan screening, ada dua pekerja yang dinyatakan belum memenuhi syarat untuk divaksin.

Sementara 35 pekerja lainnya langsung divaksin di tempat mereka bekerja. Bejul berharap vaksinasi seperti ini dapat dicontoh oleh masyarakat lainnya, bahwa tidak ada yang perlu ditakuti dalam proses vaksin.

Lebih jauh Bejul mengimbau kepada masyarakat yang sudah mendapat vaksin, agar tetap mematuhi protokol kesehatan. mulai dari memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi dengan orang lain.

(479 views)