Merasa berhutang budi kepada Kabupaten Jember, salah satu konglomerat Indonesia Mochtar Riady, membuka dan meresmikan sendiri Superblock Lippo Plaza dan Rumah Sakit Siloam Kamis petang. Moctar merasa berhutang, karena istri dan ketiga anaknya lahir di Kabupaten Jember.
Saat meresmikan dibukanya Lippo Plaza dan Rumah Sakit Siloam Mochtar mengatakan, keluarganya berhutang budi kepada Kabupaten Jember. Dirinya memulai usaha, berkeluarga bahkan istri dan ketiga anaknya lahir di Jember. Sehingga ketika saat ini dirinya sudah memiliki puluhan unit usaha yang tergabung dalam Lippo Group, dirinya ingin ikut serta membangun ekonomi di Kabupaten Jember.
Saat ini lanjut Mochtar, Lippo Plaza dan Rumah Sakit Siloam Jember sudah menyerap 1400 lebih tenaga kerja, dan akan terus bertambah. Sebab untuk Hotel Aryaduta dan Sekolah Dian Harapan, saat ini masih dalam proses pembangunan. Diperkirkan transaksi perbelanjaan di Lippo Plaza mencapai 400 milyar pertahun, sehingga memberikan kontribusi pajak sebesar 40 sampai 50 milyar kepada daerah.
Superblock yang di berinama Jember Icon dengan luas bangunan hampir 120 ribu meter persegi ini, diperkirakan menghabiskan anggaran investasinya senilai 1 trilyun rupiah. Dibangun sejak 2014 lalu, Rumah Sakit Siloam rencananya mulai beroperasi pertengahan 2017 lalu. Bahkan meski berkas perijinan sudah diajukan kepada Pemerintah Daerah sejak Maret 2016 lalu, baru tahun ini Lippo Plaza dan Rumah Sakit Siloam berhasil dibuka secara resmi.
(1.350 views)