Pemkab Jember akan Bangun Pos Detasemen TNI Angkatan Udara di Bandara Notohadinegoro

Bupati Jember MZA Djalal berencana akan membangun pos detasemen TNI angkatan udara, di bandara Notohadinegoro. Djalal mengaku, sudah melakukan komunikasi dengan TNI angkatan udara di Lanud Abdurrahman Saleh Malang, terkait pembangunan pos tersebut.

Sebab Jember sudah memiliki pos angkatan laut di perairan laut selatan. Sementara pos induknya berada di kabupaten Banyuwangi. Jika memungkinkan, pemkab Jermer akan membangunkan sarana dan prasana pos bagi TNI angkatan udara di Bandara Notohadinegoro.

Djalal berharap, dengan adanya pos pengamanan tersebut, wilayah udara di wilayah selatan Jawa Timur bagian timur, akan bisa terpantau secara rutin. Sehingga, ketika ada gangguan sekecil apapun, bisa dideteksi lebih dini.

Sebelumnya, bandara notohadinegoro di desa Wirowongso kecamatan Ajung, sudah dua kali menjadi tempat latihan bagi prajurit paskhas TNI angkatan udara lanud Abdurrahman Saleh. Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan prajurit TNI angkatan udara, dalam menjaga wilayah udara Indonesia. Win

(789 views)