Kualitas Sumber Daya Manusia Aparatur Pemkab Jember, diakui masih sangat rendah. Dari seluruh Pegawai Negeri Sipil yang ada, hampir 40 persen diantaranya hanya lulusan SD, SMP dan SMA. Hal ini Disampaikan Sekkab Jember Sugiarto.
Menurut Sugiarto, 7 ribu lebih PNS di Lingkungan Pemkab Jember atau hampir 40 persen dari total PNS, hanya lulusan SD, SMP dan SMA. Dari 7 ribu PNS tersebut seribu diantaranya lulusan Sekolah Dasar. Hal ini mengakibatkan terjadinya ketidakseragaman keterampilan dan kompetensi PNS.
Meski dari sisi kualitas SDM masih rendah, ditambah lagi kuantitas pegawai yang dirasa masih kurang, Pemkab Jember akan terus berupaya meningkatkan kinerja pns untuk pelayanan public. Jika pemerintah pusat menyetujui pengangkatan tenaga honorer menjadi PNS Tahun 2012 ini, maka pemkab akan melakukan peningkatan kapasitas mereka. Sebab jika dibiarkan, meski telah memiliki pengalaman sebagai honorer, kualitas kinerja mereka tetap akan rendah.
Lebih jauh Sugiarto menerangkan, peningkatan kapasitas kinerja tersebut bertujuan agar mereka bisa membedakan ttugas dan tanggung jawabnya, ketika masih sebagai honorer dan ketika setelah diangkat menjadi PNS. Baru kemudian akan diterapkan reward and panusment kepada mereka. PNS yang berprestasi akan diberikan penghargaan, sementara pns yang kinerjanya makin menurun, akan diberikan sangsi sesuai dengan aturan.
(1.415 views)