Aktifkan Kembali Pasar Sore, PKL Samanhudi Dan Untung Suropati Ditertibkan

Untuk mengaktifkan kembali paar sore, Rabu siang satpol pp dan dinas perhubungan melakukan penertiban PKL Samanhudi dan Untung Suropati. Meski sempat terjadi adu mulut antara petugas dan pedagang, setelah terjadi kesepakatan penertiban bisa berjalan lancer.

Ketua paguyuban PKL pak ida mengatakan, pihaknya menolak dilakukannya penertiban hari ini karena pemkab tidak pernah memberikan teguran sebelumnya. Jika petugas semena-mena melakukan penertiban dikhawatirkan terjadi penolakan yang bisa memicu tejadinya bentrok fisik.

Namun setelah dilakukan negosiasi dengan petugas, terjadi kesepakatan hari ini petugas tidak menyita rombong pedagang, tetapi semua pedagang harus tutup dan baru diijinkan buka setelah jam 12 siang. Namun mulai besok, jam operasional PKL mulai jam 12 siang sampai malam sesuai perda, sedangkan pagi hari sepanjang Samanhudi dan Untung Suropati bersih dari rombong. Jika ada yang melanggar satpol PP aka menyita rombong mereka.

Sementara kabid rekayasa lalu lintas dinas perhubungan Jember I Putu Budiada mengatakan, penertiban PKL ini dilakukan sesuai perintah bupati untuk mengatifkan kembali pasar sore. Selain itu dengan diberlakukannya rekayasa lalu lintas, rencananya Samanhudi dan Untung Suropati akan dipakai untuk jalur becak. Sehingga agar tidak mengganggu lalu lintas PKL harus ditertibkan telebih dahulu.

Sementara kabid pengawasan satpol PP pemkab Jember Windo mengatakan, dirinya hanya melaksanakan perintah atasannya untuk melakukan penertiban PKL. Sebab sesuai perda PKL Samanhudi dan Untung Suropati hanya diijinkan berjualan mulai jam 12 siang sampai malam hari. Sedangkan pada pagi hari semua rombong harus dipindahkan ke tempat yang sudah disediakan di daerah Talangsari.

(1.304 views)
Tag: